Fokus Kabar (Majalengka) - Bertempat di halaman Mapolsek Rajagaluh, Polres Majalengka, telah dilaksanakan kegiatan apel pagi personel Polsek Rajagaluh yang dimulai pada pukul 08.00 WIB. Kegiatan dilaksanakan pada hari Rabu (05/11/2025)
Kegiatan apel pagi tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Rajagaluh AKP H. Rusli Iskandar, S.H., dan diikuti oleh Kasium, para Kanit, KSPKT, serta anggota Bhabinkamtibmas Polsek Rajagaluh.
Dalam pelaksanaan apel, Kapolsek memberikan arahan kepada seluruh personel terkait kedisiplinan, tanggung jawab pelaksanaan tugas, serta pentingnya menjaga citra positif Polri di tengah masyarakat. Seusai apel, kegiatan dilanjutkan dengan pemeriksaan sikap tampang dan kelengkapan data diri anggota, yang meliputi pengecekan kerapihan seragam, kebersihan diri, kelengkapan identitas pribadi, dan administrasi keanggotaan Polri.
Kapolsek Rajagaluh AKP H. Rusli Iskandar, S.H. menyampaikan bahwa kegiatan pemeriksaan ini merupakan bentuk pengawasan internal untuk memastikan kesiapan personel dalam melaksanakan tugas pelayanan kepada masyarakat.
"Pemeriksaan ini bukan sekadar formalitas, tetapi bagian dari pembinaan disiplin dan penegakan tata tertib agar seluruh anggota Polsek Rajagaluh selalu tampil profesional, rapi, dan siap memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat," ujar Kapolsek.
Kegiatan apel dan pemeriksaan berlangsung dengan tertib, aman, dan penuh semangat. Melalui kegiatan rutin ini, diharapkan seluruh personel Polsek Rajagaluh semakin disiplin, tangguh, serta menjadi teladan dalam menjaga citra Polri di lingkungan masyarakat.
Sumber : Humas Polres Majalengka




