Kapolsek Sumberjaya Pimpin Apel Pagi, Tekankan Disiplin dan Kesiapsiagaan Personel -->

Kapolsek Sumberjaya Pimpin Apel Pagi, Tekankan Disiplin dan Kesiapsiagaan Personel

Fokus Kabar
Wednesday, January 21, 2026 Last Updated 2026-01-21T15:52:57Z

Fokus Kabar (Majalengka) - 
Polsek Sumberjaya Polres Majalengka Polda Jabar melaksanakan Apel Pagi personel sebagai langkah awal dalam meningkatkan disiplin serta kesiapsiagaan anggota dalam pelaksanaan tugas kepolisian, Rabu (21/01/2026).


Apel pagi tersebut dilaksanakan di Halaman Mako Polsek Sumberjaya dan dipimpin langsung oleh Kapolsek Sumberjaya AKP Adeng, didampingi Kanit Samapta IPDA Nono Suherno dan Kanit Intelkam AIPDA Ajat Ginanjar, serta diikuti oleh seluruh personel Polsek Sumberjaya.

Dalam arahannya, Kapolsek Sumberjaya AKP Adeng menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada seluruh anggota yang selama ini telah melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab sesuai arahan pimpinan. Ia juga menekankan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan Mako sebagai cerminan kesiapan dan profesionalisme anggota Polri.

Selain itu, Kapolsek mengingatkan agar personel tetap melaksanakan patroli bubaran sekolah guna mengantisipasi potensi tawuran pelajar, serta patroli dini hari untuk mencegah gangguan kamtibmas. Kepada para Bhabinkamtibmas, Kapolsek menekankan agar selalu hadir di tengah masyarakat setiap ada kegiatan warga sebagai bentuk pelayanan dan kehadiran negara.

Kapolsek juga mengingatkan seluruh anggota untuk menghindari pelanggaran sekecil apa pun, meningkatkan kedisiplinan, merawat kendaraan dinas secara bersama-sama, serta memastikan pelaporan Cooling System oleh operator piket berjalan dengan baik. Di akhir arahannya, Kapolsek menekankan pentingnya menjaga kesehatan mengingat kondisi cuaca yang tidak menentu.

Di tempat terpisah, Kapolres Majalengka AKBP Rita Suwadi, S.H., S.I.K., M.M. melalui Kapolsek Sumberjaya AKP Adeng menyampaikan bahwa kegiatan apel pagi merupakan sarana evaluasi dan penyampaian arahan guna meningkatkan kinerja personel dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Selama kegiatan berlangsung, apel pagi berjalan dengan tertib, lancar, dan penuh semangat, sebagai wujud komitmen Polsek Sumberjaya dalam menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.



Sumber : Humas Polres Majalengka  
Komentar

Tampilkan

Terkini